
BKPP Sumenep Pamer Data Kepegawaian Dan Perkenalkan System Absensi Canggih
Sumenep- Dalam rangka ikut menyemarakan hari jadi Kabupaten Sumenep yang ke-747, berbagai rangkaian telah dilaksanakana, salah satunya adalah pameran pembangunan tahun 2016, yang di ikuti oleh Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Sumenep, Madura.
Dalam suasana yang riuh, stand pameran pembangunan Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Sumenep, terlihat antusias melayani para pegunjung nya. dengan menyuguhkan berbagai data seputar pegawai negeri sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep, membuat stand BKPP ramai dikujungi oleh warga Sumenep.
Selain itu, pihak Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan Sumenep juga memamerkan alat absensi secara online bagi PNS/ASN secara keseluruhan di lingkungan Pemkab Sumenep, dan pada stand pameran ini, tidak hanya mengenalkan, namun pihak BKPP juga mensimulasikan alat absensi online, yang nantinya juga akan merambah ke wilayah kepulauan terpencil Sumenep.
Menurut kepala BKPP Sumenep, Titik Suryati, bahwa tujuan dari digelarnya stand pameran pembangunan ini, merupakan bentuk partisipasi dan memberian apresiasi yang setinggi-tingginya pada hari jadi Kabupaten Sumenep yang ke-747 ini, “ semoga apa yang kami suguhkan dapat bermanfaat bagi masyarakat luas“, ungkap Titik Suryati.
Sedangkan usai membuka secara simbolis, Bupati Sumenep beserta Wakil Bupati Sumenep melakukan prosesi pemotongan pita, di pintu masuk pameran pembangunan, yang digelar di lapangan kerapan sapi Giling, yang dilanjutkan dengan meninjau masing-masing stand pameran, yang diikuti oleh sejumlah SKPD, Camat, Forum Bank, SKK Migas, dan Pelaku UMKM.

Pada stand pameran BKPP, ada sedikit keunikan yang cukup kreatif dan mengundang rasa penasaran para pengunjung, dimana pihak BKPP membentangkan banner 3D yang bergambarkan Bupati Sumenep, A Buya Busro Kariem, sehingga para warga ramai berfoto di jejer gambar 3D tersebut, sehingga menghasilkan gambar yang nyaris menyerupai orang yang sebenarnya sedang bersalaman dengan beberapa pengunjung, dan keunikan tersebut salah satunya dimanfaatkan oleh Kapolres Sumenep, AKBP Jseph Ananta Pinora.(faris/Ros/red)